Jumat 20 Januari 2023 , SMA N 1 Karangdowo mendapau undangan dari BPBD Kab. Klaten untuk menerima piala dan piagam juara 1 Lomba simulasi bencana tingkat smA/SMK se Kab. Klaten. Dalam kesempatan tersebut SMA N 1 Karangdowo diwakili oleh bapak Kepala Sekolah Suliman, S. Pd., M. Pd untuk menerima hadiah juara 1 lomba simulasi bencana. SMA N 1 karangdowo juga membentuk panitia lomba simulasi bencana demi lancarnya kegiatan lomba simulasi bencana tersebut.
Sebelumnya diadakan Sosialisasi Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) dari BPBD Kab. Klaten sebanyak 6 kali yakni pada :
Sebelum lomba diadakan juga gladi bersih selama 2 kali untuk koordinasi dan berlatih simulasi bencana gempa. Kegiatan ini melibatkan seluruh warga sma n 1 Karangdowo. Semua warga sangat antusias dan semangat dalam kegiatan ini sehingga SMA N 1 Karangdowo bisa meraih juara 1.
Lomba simulasi bencana gempa di SMA N 1 Karangdowo diadakan pada hari senin tanggal 10 Oktober 2022. Lomba berjalan sangat lancar dan semua sangat mendukung sehingga lomba dapat berhasil dengan baik.